-->

Cara Verifikasi dan Validasi Peserta Didik Secara Mandiri

Salam jumpa pembaca. Pada kesempatan ini kami akan membagikan tutorial tentang cara verifikasi dan validasi peserta didik secara mandiri.

 

Pada umumnya, khususnya wali murid dan tenaga kependidikan yang belum memahami cara verifikasi dan validasi peserta didik terbaru pada tahun 2022. Sebagai informasi, teknik-teknik sebelumnya yang sudah pernah ada hanya sedikit dimodifikasi saja.

Cara Verifikasi dan Validasi Peserta Didik Secara Mandiri

 

Untuk diketahui tidak semua data yang terdapat di dalam aplikasi dapodik sekolah semuanya telah benar atau sesuai dengan data yang sebenarnya. Sehingga penting bagi operator sekolah melakukan perbaikan dan penyesuaian kembali pada tahun ini.

 

Pada prinsipnya, cara verifikasi dan validasi peserta didik 2022 terbaru yang sebelumnya pernah ada tidak banyak perubahan pada tahun ini. Sehingga tidak terlalu menyulitkan bagi operator sekolah untuk kembali melakukan verifikasi dan validasi data siswa.

 

Sebelum mulai lebih jauh tentang cara validasi peserta didik di Dapodik, ada beberapa hal terlebih dahulu yang perlu dipahami. Tujuannya agar selain menjadi basis pengetahuan awal juga menjadi tambahan referensi baru.

 

NISN, Verifikasi dan Validasi Data Siswa

Pengertian Nomor Induk Siswa Nasional (NISN)

NISN adalah kode aau nomor pengenal identitas setiap siswa yang bersifat unik, standar dan berlaku sepanjang masa. Ini juga yang menjadi pembeda satu siswa dengan siswa yang lainnya di seluruh sekolah Indonesia dan Sekolah Indonesia di Luar Negeri.

 

Nomor ini diberikan kepada setiap peserta didik yang bersekolah di satuan pendidikan yang memiliki NPSN dan terdaftar di Referensi Kemendikbud. Proses pemberiannya harus melalui cara verifikasi dan validasi peserta didik SD jika siswa itu bersekolah ditingkat dasar.

 

Sistem pengelolaan NISN secara nasional oleh Pusat Data dan Statistik Pendidikan dan Kebudayaan (PDSPK) Kemendikbud yang merupakan bagian dari program Dapodik (Data Pokok Pendidikan) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

 

Tujuan dan Manfaat NISN

Ada banyak tujuan dan ragam manfaat yang akan diperoleh oleh seorang siswa jika telah memiliki NISN ini. Namun, pastikan setiap operator sekolah atau tenaga kependidikan memahami cara verifikasi dan validasi peserta didik SMP jika siswa itu sekolah ditingkat menengah.

 

Berikut beberapa tujuan dan manfaat dari NISN itu:

  1. Mengidentifikasi setiap individu siswa (peserta didik) di seluruh sekolah se-Indonesia secara standar, konsisten dan berkesinambungan.

  2. Sebagai pusat layanan sistem pengelolaan nomor induk siswa secara online bagi Unit unit Kerja di Kemendikbud, Dinas Pendidikan Daerah hingga

  3. Sekolah yang bersifat standar, terpadu dan akuntabel berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi terkini.

  4. Sebagai sistem pendukung program Dapodik dalam pengembangan dan penerapan program-program perencanaan pendidikan, statistik pendidikan dan program pendidikan lainnya baik di tingkat pusat, propinsi, kota, kabupaten hingga sekolah, seperti: Bantuan Operasional Sekolah (BOS), Ujian Nasional, PIP, SNMPTN. 

     

Baca juga  : https://murabbi.katadunia.id/2022/09/telah-di-buka-rekrutmen-calon-guru.html

Cara Verifikasi dan Validasi Peserta Didik

Bagi anda yang ingin mengetahui cara untuk melakukan verifikasi dan validasi data peserta didik secara online maka silahkan simak penjelasannya di bawah ini :

1. Silahkan kunjungi alamat berikut ini : https://nisn.data.kemdikbud.go.id/

2. Selanjutnya silahkan isi kolom sesuai yang tertera

  • Masukkan NISN
  • Masukkan nama ibu kandung
  • Ceklis “saya bukan robot”Klik “cari data”
3. Selanjutnya akan muncul identitas siswa yang meliputi :
  • NISN
  • Nama siswa
  • Tempat lahir
  • Jenis kelamin
  • Status keaktifan di sekolah
4. Untuk melakukan perubahan data maka silahkan isi kolom berikut:
5. Selanjutnya akan muncul kolom identitas peserta didik sesuai data yang ada di aplikasi dapodik sekolah, jika ada data yang dirasa tidak sesuai maka silahkan lakukan perubahan pada kolom yang sesuai dan pastikan data yang akan diisikan sudah sesuai dengan data dukcapil jadi data yang harus dimasukkan harus sesuai dengan data yang ada di kartu keluarga atau di akte kelahiran.

6. Jika sudah melakukan perubahan data maka silahkan klik tulisan “Klik disini untuk validasi data”

7. Selanjutnya untuk melakukan pengajuan perubahan data maka silahkan beri tanda centang pada tulisan “Dengan ini saya menyetujui untuk melakukan perubahan data sesuai dengan formulir diatas”

8. Kemudian silahkan klik tulisan “ Klik disini untuk melakukan pengajuan perubahan data”

9. Terakhir silahkan menunggu persetujuan dari pihak sekolah agar perubahan data berhasil masuk kedalam aplikasi dapodik.

10. Selesai

Selain dapat melakukan verifikasi dan validasi data siswa LTMPT, melalui aplikasi ini bisa juga melakukan cek status verval lulusan. Sangat mudah bukan?
 
 
Akhir Kata

Mungkin hanya itu dulu tutorial tentang cara verifikasi dan validasi peserta didik secara mandiri. Semoga informasi ini bermanfaat dan terima kasih sudah berkunjung di blog saya.