-->

Tips Dan Contoh Menulis DESKRIPSI DIRI di SSCASN Bagi Pelamar PPPK Guru Tahun 2022

Tips Dan Contoh Menulis DESKRIPSI DIRI di SSCASN Bagi Pelamar PPPK Guru Tahun 2022

 

Salam jumpa pembaca. Pada kesempatan ini kami akan membagikan informasi tentang Tips Dan Contoh Menulis DESKRIPSI DIRI di SSCASN Bagi Pelamar PPPK Guru Tahun 2022.


Badan Kepegawaian Negera (BKN) telah resmi membuka pendaftaran seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk jabatan fungsional Guru. 

 

Bagi anda yang akan mengikuti seleksi PPPK Guru, bisa melakukan pendaftaran di laman SSCASN dialamat ini : https://sscasn.bkn.go.id 

 

Di tahun ini ketika kita sudah login di SSCASN dan ketika kita sudah sampai di bagian mengisi Riwayat, ada tambahan menu baru yaitu mengisi Deskripsi Diri. (* Maksimal 3000 karakter.

 


Berikut ini kami akan memberikan Tips dan contoh dalam pengisian Deskripsi Diri di SSCASN.

 

Berikut ini beberapa poin penting yang sebaiknya dituliskan dalam deskripsi guru:

  1. Identitas diri meliputi nama lengkap, tempat, dan tanggal lahir
  2. Informasi mengenai sekolah yang ditempati mengajar, mulai dari nama sekolah, berapa lama mengajar. Cantumkan juga kontribusi apa saja yang sudah diberikan pada sekolah, serta prestasi-prestasi yang sudah pernah diraih
  3. Utarakan bagaimana hubungan pelamar dengan para siswa dan guru yang lain
  4. Sampaikan bagaimana hubungan dalam bermasyarakat, seperti keaktifan dalam organisasi masyarakat, keikutsertaan dalam kegiatan bermasyarakat, serta kontribusi lainnya yang sudah diberikan dalam kehidupan bermasyarakat
  5. Pengalaman organisasi yang pernah diikuti
  6. Pengalaman kursus atau pelatihan yang sesuai dengan bidang yang dilamar
  7. Pengalaman pengembangan kepribadian atau profesi
  8. Sertifikasi yang dimiliki dan ada kaitannya dengan bidang kerja
 

Bagi para pelamar yang saat ini tengah mengikuti seleksi PPPK perlu untuk bisa belajar mengembangkan deskripsi diri

 

Contoh Deskripsi Diri ( Bagian 1 )

Nama saya Siti Mazaya dan terbiasa disapa Siti. Saya lahir di Kota Makassar pada 3 Oktober 1999. Saat ini saya merupakan guru tenaga honorer di SMP Negeri 7 Makassar. Saya telah menjabat sebagai guru honorer selama 6 tahun dan masih mengajar hingga saat ini. Adapun mata pelajaran yang saya ajarkan adalah Bahasa Indonesia kelas VIII dan IX.

 

Dalam melaksanakan tugas sebagai guru honorer saya selalu berupaya agar bisa menyampaikan materi menggunakan metode dan model pembelajaran yang mudah dipahami oleh siswa. Apabila siswa mulai merasa bosan dan menurun tingkat belajarnya, saya akan berusaha untuk melakukan proyeksi untuk diri saya sebagai pengajar.

 

Untuk mengetahui bagaimana perkembangan siswa, terlebih pada materi yang saya ajarkan, saya selalu mencoba menjalin kedekatan yang baik dengan para siswa dengan tujuan agar lebih mudah memahami keadaan mereka.

 

Tak hanya sekedar materi pembelajaran, saya bisa memahami karakteristik serta emosial siswa.

 

Sehingga nantinya saya mampu memberikan cara mengajar yang baik dan memberikan pemahaman siswa secara menyeluruh.

 

Jika ada lomba yang diadakan di luar sekolah seperti olimpiade atau berpidato, saya selalu mengusahakan agar anak didik saya bisa ikut dan menunjukkan prestasinya. (Bisa menambahkan juara yang pernah diraih)

 

Selain menjalin kedekatan dengan peserta didik, saya juga menjalin dan membangun komunikasi dan hubungan baik dengan guru-guru lain sebagai rekan kerja. Saya juga tak menyia-nyiakan untuk selalu belajar dari guru-guru berpengalaman di sekolah tersebut.

 

Dalam bermasyarakat saya juga memberikan kontribusi saya untuk daerah setempat. Saya selalu meluangkan waktu untuk mengikuti kegiatan dan partisipasi dalam organisasi masyarakat atau ikut serta dalam kegiatan gotong royong. (Tambahkan kegiatan lagi jika ada)

 

Contoh Deskripsi Diri ( Bagian 2 )

Saya Ferianda S.Pd, seorang guru yang mengajar di SDN 2 Bandung dan sudah mengabdi selama tiga tahun.

 

Saya lahir di Bandung 2 Oktober 1995 dan menempuh perkuliahan di Universitas Pendidikan Indonesia program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar.

 

Menjadi seorang guru sudah menjadi cita-cita sejak kecil dan kini saya berhasil mewujudkannya sehingga selalu bersemangat dalam menjalani tugas.

 

Setelah satu tahun mengajar, saya mendapatkan kepercayaan menjadi wali kelas selama dua tahun untuk kelas 5.

 

Berbagai karakteristik dan potensi dari setiap siswa, saya terus melakukan evaluasi dan perkembangan dalam setiap proses belajar mengajar.

 

Beberapa eksperimen dalam proses mengajar telah saya lakukan demi mencapai tujuan pembelajaran tertentu.

 

Tak hanya itu, penggunaan media yang tepat dan pengenalan teknologi untuk siswa juga saya terapkan untuk menciptakan siswa yang unggul dan berpengetahuan luas.

 

Beberapa pembelajaran tambahan saya berikan kepada siswa seperti pembelajaran robotik dan coding sederhana untuk siswa sekolah dasar.

 

bukan hanya melakukan peningkatan pembelajaran di kelas, namun aktivitas siswa di luar kelas juga harus di berdayakan.

 

Salah satu program yang saya cetus adalah "Jumat Penghijauan" dimana mengajak para siswa dan siswi dari kelas 1-6 untuk melakukan bersih-bersih dan penghijauan di area sekolah.

 

Atas program ini, SDN 1 Bandung berhasil mendapatkan penghargaan sebagai sekolah adiwiyata pada tahun 2020.

 

Akhir Kata

Mungkin hanya itu dulu artikel tentang Tips Dan Contoh Menulis DESKRIPSI DIRI di SSCASN Bagi Pelamar PPPK Guru Tahun 2022. Semoga informasi ini bermanfaat dan terima kasih sudah berkunjung di blog saya.